preloader
IMM Renaissance FISIP UMM
Jl. Mulyojoyo, Dusun Jetak Lor, RT 01/RW 01, Desa Mulyoagung, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang
Kontak
Email: immfisip.umm@gmail.com
Telepon: +62 831-3005-2439

Siap-siap, 31 Januari Sholat Gerhana Bulan!

Indah: Gerhana bulan diprediksikan akan hadir llima kali di Indonesia. sumber gambar (infonawacita.com)

IMM-RENAISSANCE.OR.ID – Tahun 2018 ini diprediksi akan terjadi lima kali gerhana bulan. Demikian bunyi lansiran yang dikeluarkan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Minggu (21/1). Salah satunya akan terjadi pada 31 Januari.  Diprediksikan gerhana bulan akan dimulai pada pukul 17:49 WIB dan berakhir pada 23:09 WIB.

Bertepatan dengan momen ini, Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah mengeluarkan maklumat dengan nomor 01/MLM/L1/A/2018 pada Sabtu (20/1) lalu yang dimuat di SuaraMuhammadiyah.id tentang sholat gerhana bulan (shalat Khusuf).

Sementara, berdasarkan hisab Muhammadiyah, diprediksikan gerhana bulan akan terjadi pada:

  1. Gerhana sebagian pukul 18.48 WIB      19.48 WITA     20.48 WIT
  2. Gerhana total mulai pukul 19.52 WIB      20:52 WITA      21:52 WIT
  3. Puncak gerhana pukul 20:30 WIB      21:30 WITA      22:30 WIT
  4. Gerhana Total berakhir pada 21:08 WIB      22:08 WITA      23:08 WIT
  5. Gerhana sebagian berakhir pukul 22:11 WIB      23:11 WITA      00:11 WIT (Khusus WIT Kamis, 1 Februari 2018)

Dalam surat edaran itu, PP Muhammadiyah menghimbau untuk melaksanakan ibadah sholat gerhana bulan bagi seluruh pimpinan dan warga Muhammadiyah.

“Sehubungan dengan gerhana bulan total pada 31 Januari 2018, PP Muhammadiyah menghimbau kepada seluruh pimpinan dan warga Muhammadiyah untuk melaksanakan ibadah sholat gerhana bulan,” tulis Oman Fathurahman, Wakil Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah. (mir)

Berikut tuntunan sholat gerhana bulan:

Tuntunan sholat gerhana bulan. Sumber foto: muhammadiyah.or.id

Author avatar
IMM Renaissance

1 comment

  1. nice article, thanks

Post a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *