Pelantikan komposisi kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Jawa Timur (Jatim) usai digelar Minggu malam (10/3). Hadir Emil Elestianto Dardak, Wakil Gubernur Jatim, Saad Ibrahim, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim dan segenap organisasi otonom (ortom) Muhammadiyah lainnya.
Mengusung tema Mencerdaskan Bangsa dan Membangun Peradaban, Ketua Umum DPD IMM Jatim baru, Andreas Susanto menyampaikan bahwa IMM sebagai ortom Persyarikatan Muhammadiyah hendak mengimplementasikan semangat dari pendiri Muhammadiyah. “Kyai Dahlan ingin umat Islam berislam dengan sebenar-benarnya,” tuturnya.
Andreas bersama segenap jajaran kader IMM Jatim ingin membawa Jawa Timur menjadi lebih baik lagi. “IMM Jatim siap menjadi garda terdepan untuk mendukung kemajuan Jawa Timur,” ungkap Andreas.
IMM 55 tahun telah berdiri bersumbangsih pada negeri. Andreas berharap agar DPD IMM Jatim dapat terus istiqomah dalam menjalankan setiap amanah yang telah diemban. “IMM tentu harus menjadi pelopor berbagai gerakan berkemajuan,” tutupnya. (din/mir)